HiPoin.com – Ikon wifi muncul tanda seru terkadang muncul di beberapa perangkat selain wifi muncul tanda silang yang sering muncul di Windows pada laptop dan PC. Untuk tanda silang biasanya akan kamu temui di laptop dan komputer Windows dengan tanda kamu tidak dapat internetan.
Bagaimana dengan tanda seru? tanda seru umumnya ada di smartphone dalam hal ini yaitu Android. Tidak semua HP Android ada tanda seru pada ikon wifinya tetapi yang saya ketahui salah satunya di Samsung. Oleh karena itu cukup banyak pengguna Samsung yang mengeluhkan masalah serupa.
Apabila tanda seru di ikon wifi sudah muncul kamu tidak dapat akan dapat internetan. Sudah sering saya mengalaminya dan akan bisa internetan kembali apabila tanda seru tadi hilang. Bagaimana cara mengatasi tanda seru di wifi agar bisa internetan kembali?.
Ada beberapa cara yang bisa kamu coba dan lakukan untuk mengatasi kendala wifi tidak tersambung tetapi muncul tanda serunya. Apapun yang kamu lakukan, apabila tanda seru tersebut masih ada kamu tidak akan bisa internetan sama sekali dengan koneksi wifi yang kamu gunakan sekarang.
Untuk lebih jelasnya kamu bisa baca artikel kali ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut kamu bisa baca cara menghilangkan tanda ? di sinyal seluler serta cara melupakan dan menghapus wifi yang sudah terhubung ke iPad dan iPhone agar bisa dihubungkan kembali dari awal.
Silakan Tunggu Beberapa Menit Terlebih Dahulu
Cara pertama kamu cukup tunggu beberapa menit terlebih dahulu, tidak perlu melakukan hal apapun. Silakan kamu tunggu dan biarkan saja, ini biasanya akan normal kembali dengan sendirinya apabila hanya error sesaat seperti gangguan jaringan yang tiba-tiba.
Matikan Koneksi Wifi dan Hidupkan Kembali
Berikutnya jika kamu tunggu belum normal dan masih mengalami tanda seru di wifi kamu bisa coba matikan koneksi wifi yang kamu gunakan. Setelah kamu matikan bisa kamu tunggu beberapa detik atau bisa langsung hidupkan kembali. Biasanya yang awalnya ada ikon tanda seru menjadi tidak ada.
Cek Koneksi Wifi Dengan Perangkat Lain
Cara ini dilakukan untuk memastikan yang bermasalah perangkat yang kamu gunakan atau koneksi wifi yang kamu gunakan. Apabila di perangkat lain baik laptop atau HP tetap tidak bisa untuk internetan maka yang bermasalah koneksi wifi dan bukan perangkat yang kamu gunakan.
Restart Router Wifi Yang Kamu Gunakan
Untuk mengatasi wifi tidak tersambung tetapi muncul tanda serunya kamu bisa coba restart router dan modem apabila kamu pemiliknya. Tetapi jika kamu bukan pemiliknya jika tidak memiliki izin saran saya kamu jangan coba melakukan hal tersebut karena ini tidak sopan. Bisa ganti dengan data seluler sampai koneksi wifinya normal kembali.
Periksa Paket Layanan Internet Yang Kamu Gunakan
Terakhir kamu bisa cek paket wifi yang kamu gunakan sekarang apabila kamu sebagai pemiliknya. Pastikan masa aktif paket masih panjang atau paket masih aktif dan masih ada kuota yang tersisa. Untuk kasus kuota habis sangat jarang jadi kemungkinan besar karena penyebab lain.
Apabila paket masih aktif bisa saja ikon wifi muncul tanda seru karena gangguan dari sisi provider. Silakan kamu hubungi saja baik IndiHome, Biznet, MyRepublic, Fisrt Media, atau yang lainnya dan tanyakan memang sedang ada gangguan atau tidak.
Yang jelas tanda seru di ikon wifi menjadi tanda bahwa perangkat tidak dapat terhubung ke internet walaupun terhubung ke wifi. Sama halnya dengan tanda tanya di sinyal seluler data seluler aktif tetapi perangkat tidak bisa terhubung ke internet.
Itu saja pembahasan mengenai tanda seru yang ada di ikon wifi. Sebelum saya akhiri apabila kamu banyak memiliki kuota lokal tetapi tidak bisa menggunakannya atau malah tidak bisa digunakan kamu bisa baca artikel mengenai kuota lokal ada di paket internet.
Apa sama dengan kuota reguler atau berbeda silakan kamu baca saja. Itu saja yang bisa saya bahas mengenai solusi ikon wifi muncul tanda seru. Semoga apa yang saya bahas kali ini bermanfaat dan membantu kamu untuk mengatasi masalah tersebut.