HiPoin.com – Dengan Google Dikte kamu bisa mengetik hanya dengan suara alias suara kamu akan diubah menjadi kata dan kalimat. Tetapi belakangan ini ternyata banyak yang mengalami Google Dikte muncul terus padahal sedang tidak menggunakannya.
Di banyak kasus padahal fitur ini tidak diaktifkan tetapi muncul dan kesannya mengganggu. Walaupun fungsional bahkan saya katakan sangat fungsional penggunaan Google Dikte memang tidak banyak.
Saya sendiri sebagai blogger tidak pernah menggunakan fitur ini sama sekali padahal bisa mempercepat proses pembuatan artikel. Karena mengganggu dan muncul terus ikon microphone dari Google Dikte maka kali ini saya akan membahasnya.
Akan saya bahas mengenai cara menghilangkan dikte yang muncul terus, khususnya dikte dari Google Dikte. Namun sebelum lanjut ke pembahasannya tentu saja mematikan dikte yang muncul terus dengan mematikan fitur ini.
Jadi bagi kamu yang sudah tau kamu bisa simak artikel ini sampai selesai siapa tau ada informasi yang belum kamu ketahui. Sebelum lanjut kamu bisa baca kenapa emoji di keyboard tidak muncul saat ingin digunakan serta cara akses pengaturan keyboard di HP Samsung.
Kenapa Dikte Selalu Muncul?
Sederhana saja karena fitur ini aktif. Apabila tidak aktif saya yakin dikte termasuk dari Google Dikte tidak akan muncul. Baik ketika ingin kamu gunakan atau ketika tidak ingin kamu gunakan dalam kata lain muncul sendiri.
Kenapa Dikte Muncul Sendiri Padahal Tidak Digunakan?
Sebelum ke pembahasan menghilangkan dikte yang muncul terus kamu harus tau kenapa bisa sering muncul?. Ini biasanya karena error, error disini seperti kamu membutuhkan dan mengaktifkan dikte padahal tidak.
Bagaimana Cara Menonaktifkan Google Dikte?
Untuk Google Dikte bisa kamu matikan di setelah Gboard. Sedangkan untuk dikte lain bisa kamu cari dan nonaktifkan lewat pengaturan atau setelan perangkat. Jadi silakan kamu coba cari, temukan, dan nonaktifkan.
Apabila Dikte Dimatikan Keyboard Jadi Tidak Berfungsi?
Kamu bisa dengan bebas mematikan dikte yang muncul terus dan tidak akan mempengaruhi keyboard yang kamu gunakan sekarang. Keyboard tetap akan berfungsi dan tetap akan tampil dan hilang dengan normal setelah selesai digunakan.
Apa Dikte Ada Hubungannya Dengan Voice Note?
Tidak ada karena ini dua fitur yang terpisah walaupun cara kerjanya hampir sama. Jadi voice note atau pesan suara tetap akan aman dan tetap bisa kamu gunakan walaupun kamu menonaktifkan dikte di setelan.
Di beberapa kasus Google Dikte muncul terus karena error. Jadi sebelum melakukan apa yang sudah saya sebutan lebih baik kamu mulai ulang atau reboot HP yang kamu miliki. Karena error sistem dan aplikasi hanya bisa normal dengan cara reboot.
Misalnya setelah reboot masih sering muncul kamu bisa ikuti apa yang sudah saya jelaskan diatas. Kamu pastikan juga dikte yang muncul dari aplikasi apa. Karena selain dari Gboard terkadang dari aplikasi lain.
Selain permasalahan Google Dikte apabila kamu memiliki Samsung Galaxy A05s atau Samsung Galaxy A05 dan tidak bisa dicas secara tiba-tiba kamu bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas untuk mengatasi tidak bisa dicas di kedua HP tadi.
Sekian pembahasan dari saya mengenai cara menghilangkan Google Dikte muncul terus supaya tidak muncul lagi dan mengganggu. Ini hanya berlaku di HP Android, sedangkan di iPhone yang menggunakan iOS aman tidak ada masalah sama sekali.