HiPoin.com – Asus ROG salah satu laptop gaming yang bisa dibilang salah satu laptop idaman yang diinginkan oleh semua gamer laptop. Tetapi sebelum membelinya kamu perlu tau bahwa laptop ROG mati total ternyata banyak dan ini bisa jadi pertimbangan kamu.
Saya tidak mengatakan bahwa Asus itu jelek dan ROG produk gagal, tetapi faktanya banyak Asus ROG yang mati total dan tidak bisa menyala sama sekali. Bagaimana jika diperbaiki? saya pikir kamu tau bahwa biaya memperbaikinya bisa digunakan untuk beli laptop dengan spesifikasi menengah alias biasanya sangat mahal.
Tidak hanya ROG saja, tetapi rata-rata laptop gaming jika rusak biaya servisnya sangat mahal apalagi jika diwajibkan penggantian komponen. Rusak disini bukan tanpa sebab dan hampir 90% karena faktor penggunaan yang berlebihan.
Salah satu kendala yang sering terjadi yaitu short di laptop ROG. Perlu di ingat laptop sejatinya sebuah laptop, walaupun spesifikasinya sangat tinggi laptop tidak disarankan digunakan secara berlebihan karena komponennya terbatas dan tidak setangguh komponen yang di desain untuk PC desktop.
Sangat boleh digunakan untuk aktivitas berat tetapi jangan berlebihan dan jangan terlalu sering, apalagi sampai dipaksa. Lalu apa saja solusi mengatasi laptop Asus ROG tidak mau menyala? apa bisa diperbaiki? tentu saja masih bisa tetapi kamu harus benar-benar mengabaikan biayanya.
Untuk lebih jelasnya langsung saja saya bahas solusi mengatasi laptop dari Republic of Gamers yang mati total dan tidak mau menyala. Namun sebelum lanjut apabila ikon wifi di laptop atau PC kamu ada tanda X atau silangnya kamu bisa baca artikel mengenai cara menghilangkan tanda tersebut dari ikon wifi di perangkat desktop.
Penyebab Laptop ROG Mati Total dan Tidak Bisa Menyala
Mati Karena Short
Short salah satu penyebab utama kenapa barang elektronik tidak mau menyala alias tidak di laptop saja. Mulai dari TV, kipas angin, smartphone, senter, dan masih banyak yang lainnya. Jika terkena short atau konslet masih bisa diperbaiki dengan biaya yang tidak terlalu mahal.
Baterai Bermasalah
Yang berikutnya baterai yang bermasalah bisa fleksibel baterai kendor atau lepas dan bisa juga baterainya sudah soak dan minta diganti. Silakan bawa ke tempat servis langganan kamu untuk mengidentifikasi lebih lanjut karena perlu proses pengecekan terlebih dahulu.
RAM Bermasalah
Selain short di laptop ROG yang umum terjadi RAM yang bermasalah juga bisa menyebabkan laptop tidak mau menyala. RAM menampung semua sistem, program, dan aplikasi yang berjalan jadi jika tempat penampungannya bermasalah perangkat tidak akan menyala.
Motherboard Kena
Dan yang terakhir yang menjadi momok menakutkan ketika laptop ROG mati total yaitu kemungkinan motherboard yang kena alias sudah tidak bisa digunakan dengan kata lain rusak. Kemungkinan bisa diperbaiki sangat kecil dan rawan bermasalah lagi, jadi untuk amannya ganti dengan yang baru dengan harga yang sangat mahal.
Solusi Terbaik Ketika Laptop ROG Mati Total
Bawa ke Tempat Servis Untuk Diidentifikasi
Pertama kamu bisa bawa ke tempat servis untuk mengecek sebenarnya Asus ROG tidak mau menyala karena apa. Karena short, baterai yang bermasalah, RAM error, atau yang lainnya perlu diidentifikasi terlebih dahulu.
Lakukan Servis atau Penggantian Komponen Asalkan Biayanya Tidak Mahal
Jika biaya servis tidak terlalu mahal dan komponen yang bermasalah tidak terlalu mahal saya masih menyarankan untuk di servis dan diperbaiki saja. Jadi laptop ROG mati total masih bisa diperbaiki dengan budget yang tidak terlalu banyak tergantung dari penyebabnya.
Jual Rugi Supaya Tidak Tambah Rugi
Supaya tidak tambah rugi seperti sudah di servis ternyata beberapa bulan mati lagi lebih baik kamu jual rugi dari awal daripada tambah rugi. Banyak yang menjual laptop gaming mereka yang mati total tidak hanya ROG dengan harga yang sangat murah karena memang yang mau membelinya hanya kalangan tertentu saja.
Kasus laptop ROG mati total mungkin bisa menjadi pelajaran buat kamu semua bahwasanya komponen laptop berbeda dengan komponen PC desktop. Komponen laptop di desain sekecil mungkin supaya bisa digunakan untuk perangkat laptop yang perlu desain setipis dan seringan mungkin.
Walaupun spesifikasi hardware nya tinggi tetapi daya tahannya tidak terlalu tinggi. Ruang mesin yang ada di laptop juga sangat sempit udara yang ada di dalam terbatas dan kemungkinan besar ketika digunakan setiap komponen akan selalu bersentuhan langsung dengan suhu panas.
Sekian pembahasan dari saya mengenai apa yang perlu kamu lakukan ketika laptop ROG mati total kamu alami. Sebelum saya akhiri jika HP Android kamu muncul tulisan sistem UI berhenti terus atau tidak menanggapi kamu bisa baca artikel mengenai cara mengatasi smartphone Android yang sistem UI nya bermasalah.