HiPoin.com – Bingung mendapati pesanan dibatalkan di Tokopedia padahal sudah dibayar? ini memang bisa terjadi. Sebelum pesanan dikirim penjual, pihak Tokopedia, dan pembeli bisa melakukan pembatalan pesanan.
Jadi jika kamu tidak merasa membatalkan pesanan tetapi pesanan ternyata dibatalkan maka penyebabnya jika tidak dari sisi seller atau penjual maka dari sisi sistem Tokopedia atau pihak Tokopedia itu sendiri.
Walaupun sudah kamu bayar dan transfer atau menggunakan metode pembayaran apapun selama belum dikirim dan belum ada resinya pesanan dapat dibatalkan dengan berbagai alasan. Walaupun pesanan dibatalkan otomatis oleh Tokopedia bisa dilakukan tapi tidak semua pesanan akan dibatalkan.
Pihak Tokopedia akan membatalkan yang memang perlu dibatalkan, khususnya yang bisa merugikan pihaknya. Sebagai contoh pesanan yang menggunakan voucher atau kupon bisa dibatalkan oleh pihak Tokopedia kapanpun berbeda jika kamu tidak menggunakan kupon atau voucher.
Perlu diingat apa yang sudah saya sebutkan sebelumnya, walaupun transaksi dibatalkan sistem di Tokopedia bisa dilakukan tetapi pihak Tokopedia tidak semena-mena. Ada syarat tertentu serta faktor penyebabnya dan kamu harus tau itu.
Oleh karena itu kali ini saya akan membahas pesanan dan transaksi yang dibatalkan di Tokopedia padahal sudah kamu bayar. Namun sebelum saya lanjutkan kamu perlu tau cara membatalkan pesanan yang ada di Tokopedia apabila kamu belum tau bagaimana cara membatalkannya.
Stok Produk Sudah Habis
Sebenarnya jika toko yang membatalkan pesanan kerugian ada di pihaknya karena biasa mempengaruhi nilai toko, tetapi bagaimana lagi karena jika stok produk sudah tidak tersedia seharusnya produk di arsipkan dan jangan memberikan keterangan di deskripsi karena pembeli tidak wajib membacanya.
Kekeliruan Harga Produk
Bukan pesanan dibatalkan otomatis oleh Tokopedia, tetapi ini oleh penjual atau seller. Untuk di Tokopedia jarang terjadi, tetapi pasti ada beberapa seller yang tidak mau rugi karena kesalahannya sendiri lalu membatalkan semua pesanan masuk ketika pembeli mendapatkan harga yang lebih murah.
Pesanan Tidak Kunjung di Kemas dan Dikirim
Seperti yang kamu tau ada batas waktu pemrosesan pesanan dan pengiriman pesanan. Batas waktu ini untuk mengamankan dana pembeli apabila membeli di toko yang tidak aktif. Apabila toko tidak aktif pesanan tidak akan diproses sampai kapanpun, jadi dana atau uang pembeli akan langsung dikembalikan.
Karena Menggunakan Kupon atau Voucher
Transaksi dibatalkan sistem di Tokopedia umumnya karena menggunakan voucher atau kupon. Baik untuk transaksi produk digital ataupun produk fisik. Bisa karena terlalu sering menggunakan voucher, login satu akun di beberapa perangkat, atau karena faktor lainnya yang hanya diketahui oleh tim Tokopedia.
Aktivitas Akun Yang Tidak Wajar
Berbeda dengan kupon yang permasalahannya pada kupon saja, untuk yang satu ini merujuk kesemua aktivitas kamu di akun tersebut. Sebagai contoh terlalu sering membeli barang lewat Tokopedia dan selalu menggunakan kupon walaupun jenis kupon yang digunakan berbeda-beda tidak selalu sama baik kupon cashback, diskon, atau gratis ongkir.
Sudah saya sebutkan semua beberapa faktor yang bisa menyebabkan pesanan dibatalkan di Tokopedia, kamu bisa nilai dan analisa sendiri penyebab mana yang sedang kamu alami. Untuk di Tokopedia sendiri setahu saya jika tidak karena penyalahgunaan kupon maka karena ada aktivitas yang tidak wajar di akun Tokopedia yang kamu miliki.
Saya singgung sedikit, apabila kamu mendapatkan harga produk dengan diskon yang tidak wajar di Shopee atau Lazada dan pesanan kamu tidak kunjung dikirim atau langsung dibatalkan ini hal yang biasa, seperti yang sudah saya sebutkan penjual tidak ingin rugi.
Jadi kamu tidak perlu berharap lebih jika dibatalkan biarkan saja. Sekian pembahasan mengenai pesanan dibatalkan di Tokopedia, sebelum saya akhiri jika kamu ingin tau solusi untuk menghapus riwayat transaksi dan pesanan di Tokopedia kamu bisa baca artikel mengenai pembahasan tersebut.