HiPoin.com – Peringatan “Tidak Terkirim” di iMessage mungkin pernah kamu alami bagi kamu yang menggunakan iPhone. Pesan tidak terkirim di iPhone sebenarnya masalah yang sangat jarang terjadi dan sebenarnya di perangkat Android juga sangat jarang.
Tetapi bisa sering terjadi apabila ada faktor-faktor yang memang bisa menyebabkan SMS atau pesan teks yang kamu kirim gagal terkirim. Sebagai contoh karena tidak ada pulsa, baik di iOS atau Android jika tidak ada pulsa kamu tidak akan bisa mengirim SMS.
Kecuali kamu menggunakan aplikasi perpesanan yang mendukung mengirim SMS menggunakan koneksi internet. Untuk di iMessage dan aplikasi perpesanan di Android, secara default masih menggunakan cara lama yaitu menggunakan pulsa.
Kembali ke topik, tidak bisa kirim pesan di iMessage harus segera diatasi apabila kamu sering mengirim SMS. Untuk di iOS tidak ada istilah SMS Premium jadi untuk fitur SMS Premium bisa diabaikan. Apa ada faktor lainnya?.
Faktor yang bisa menyebabkan kendala seperti itu jelas banyak dan bermacam-macam. Karena terlalu banyak dan kemungkinan dialami oleh pengguna kecil jadi yang akan saya bahas kali ini solusi dari faktor penyebab yang paling umum terjadi.
Untuk lebih jelas dan paham langsung saja saya bahas solusi iMessage tidak bisa mengirim pesan atau pesan tidak berhasil dikirimkan. Namun sebelumnya jika kamu belum tau efek unik yang ada di iMessage seperti efek pew pew kamu bisa baca pembahasan mengenai efek yang ada di iMessage iOS.
Tidak Ada Pulsa atau Kuota SMS
Tidak bisa kirim pesan di iMessage sangat mungkin terjadi karena nomor kamu tidak ada pulsanya. Selain tidak ada pulsa, tidak ada kuota SMS juga menyebabkan setiap kamu ingin mengirim SMS, SMS yang kamu kirimkan tidak terkirim.
Jaringan Bermasalah
Yang berikutnya karena jaringan sedang bermasalah. Baik jaringan di wilayah kamu atau dari pusatnya. Jadi pastikan jaringan tidak bermasalah. Kamu bisa tes dengan nomor lain yang operatornya sama seperti nomor yang kamu gunakan sekarang.
Nomor Tujuan Tidak Valid
Nomor yang keliru, tidak benar, tidak valid, atau salah bisa membuat pesan tidak terkirim. Ini seperti sistem otomatis supaya kamu tidak kehilangan pulsa dengan mengirim nomor yang salah dan nomor yang sudah tidak terdaftar.
Coba Sampai Berhasil
Apabila pulsa ada, kuota SMS ada, dan nomor sudah sesuai tetapi masalah iMessage tidak bisa mengirim pesan masih kamu alami kamu bisa coba kirim SMS tersebut secara berulang. Siapa tau ini hanya error saja atau hanya gangguan jadi kamu bisa mencobanya sampai berhasil.
Tidak seperti di Android, pengguna tidak bisa mengatur Pusat Pesan atau SMSC dengan mudah. Atau bahkan memang tidak bisa diatur dan secara otomatis akan terdeteksi. Jadi untuk kendala pesan tidak terkirim di iPhone tidak mungkin karena nomor pusat pesan yang salah.
Asalkan nomor kamu masih dalam masa aktif dan belum masuk masa tenggang kamu seharusnya masih bisa mengirim dan menerima SMS serta membuat panggilan dan menerima panggilan. Penting sekali memperhatikan masa aktif dari nomor yang kamu miliki.
Sekian pembahasan dari saya mengenai solusi mengatasi pesan tidak terkirim di iPhone dan selalu muncul peringatan “Tidak Terkirim” atau “Gagal Terkirim“. Sebelum saya akhiri jika ingin berhenti menerima SMS promosi dari Telkomsel yang kamu terima setiap harinya kamu bisa baca artikel mengenai cara berhenti menerima SMS tersebut.