HiPoin.com – Koneksi internet dibutuhkan saat kamu ingin mengakses internet pada perangkat yang kamu miliki. Cara mengaktifkan internet pada perangkat mobile dan desktop sangat berbeda dan tidak boleh kamu samakan.
Seperti yang kamu tau untuk bisa terhubung ke internet dengan perangkat mobile seperti smartphone kamu dapat dengan mudah melakukannya. Hal tersebut bisa terjadi karena ponsel memiliki kartu SIM yang bisa kamu gunakan untuk terhubung ke internet.
Sedangkan perangkat desktop seperti PC dan laptop sangat jarang yang memiliki slot SIM yang bisa digunakan untuk menambah kartu SIM. Ada beberapa Laptop yang memang memiliki slot tersebut, tetapi itu khusus laptop produktivitas tinggi yang harganya tidaklah murah.
Saya yakin pasti banyak yang bertanya cara mengaktifkan paket data di laptop dan PC komputer. Sebenarnya untuk bisa terhubung ke internet perangkat desktop memiliki cara tersendiri alias tidak sama seperti perangkat mobile.
Kamu tidak perlu bingung bagaimana cara mengaktifkan data seluler di laptop atau komputer yang kamu miliki. Tau apa yang dinamakan modem? itu salah satu cara untuk bisa terhubung ke internet yaitu dengan memanfaatkan modem.
Supaya lebih jelas saya akan menjelaskan cara menghubungkan ke koneksi internet pada perangkat desktop dan mobile. Supaya kamu tau perangkat mobile supaya bisa mengakses internet harus bagaimana dan untuk perangkat desktop harus bagaimana.
Sebelum lanjut ke artikelnya saya yakin kamu sudah tidak asing dengan istilah streaming dan live streaming. Selain itu apabila di HP kamu jaringan 5G tidak muncul padahal katanya di Indonesia sudah mendukung 5G kamu bisa baca pembahasan mengenai hal tersebut.
Cara Mengaktifkan Internet di Smartphone atau HP
Dengan Data Seluler
Koneksi internet utama pada perangkat mobile yaitu berasal dari data seluler. Kamu bisa mengaktifkan data seluler setelah kamu menambahkan kartu SIM atau SIM card. Apa hanya itu saja?.
Tentu saja tidak karena kamu juga perlu paket data atau kuota internet. Tanpa kuota atau paket internet data seluler tetap aktif hanya saja tidak akan bisa kamu gunakan untuk mengakses internet.
Manfaatkan Koneksi Wifi
Sebelumnya menggunakan data seluler dan saya yakin kamu sudah tau cara mengaktifkan paket data atau data seluler. Nah yang kedua kamu bisa memanfaatkan koneksi wifi yang tersedia.
Baik wifi milik kamu sendiri, milik tetangga yang tanpa password, atau wifi berbayar seperti @wifi.id. Jadi kamu bisa memanfaatkan koneksi wifi jika kamu enggan menggunakan paket data atau saat paket data kamu sedang habis.
Cara Mengakses Internet di Laptop dan Komputer
Dengan Menggunakan Modem
Modem beberapa tahun yang lalu masih sangat populer dan wajib dimiliki semua orang yang memiliki perangkat komputer seperti laptop dan PC. Modem bisa dibilang sebagai perangkat untuk terhubung ke internet dengan paket data.
Karena perangkat desktop tidak memiliki modul SIM card sendiri maka modem dibutuhkan. Kamu bisa menambahkan kartu SIM ke dalam Modem lalu kamu hubungan modem ke perangkat desktop. Jika sudah kamu bisa menggunakan paket data di perangkat desktop.
Menggunakan Koneksi Wifi
Banyaknya perangkat desktop yang sudah mendukung wifi membuat wifi paling diminati digunakan untuk menghubungkan ke koneksi internet di perangkat desktop. Bisa dibilang kini modem tergeser keberadaannya berkat perangkat desktop yang sudah mendukung wifi.
Wifi sangatlah praktis seperti saat kamu menggunakan koneksi wifi di perangkat mobile. Apapun sumber wifi yang ada kamu bisa menghubungkan perangkat kamu ke wifi sampai terhubung dan bisa kamu gunakan untuk mengakses internet.
Menggunakan Ethernet
Ethernet sebenarnya koneksi terbaik yang bisa kamu gunakan pada perangkat desktop. Karena sumber ethernet biasanya sama dengan wifi yang digunakan pada perangkat desktop yaitu dari modem router provider.
Cara mengaktifkan internet perangkat desktop dengan ethernet memiliki kelebihan tersendiri yaitu koneksi internet lebih kencang karena menggunakan kabel khusus tidak secara wireless seperti wifi.
Bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan selera kamu. Saya sendiri jika bisa untuk perangkat mobile ingin menggunakan koneksi wifi terus karena bisa menghemat daya baterai perangkat mobile.
Sedangkan untuk perangkat desktop khusus laptop lebih baik menggunakan wifi karena lebih praktis sedangkan untuk PC lebih baik menggunakan ethernet untuk memaksimalkan kecepatan koneksi internet.
Cukup sekian penjelasan dari saya mengenai cara mengaktifkan internet pada perangkat PC dan desktop, semoga bermanfaat. Tidak tau apakah penghemat data benar-benar menghemat kuota internet? jika ingin tau kamu bisa baca tentang apa itu penghemat data.