Cara Menghapus Tag di WordPress Yang Salah Supaya Tidak Muncul

Cara Menghapus Tag di WordPress Yang Salah Supaya Tidak Muncul

HiPoin.com – Penggunaan tag di WordPress saat kamu ingin membuat postingan pasti akan selalu digunakan. Tidak seperti kategori, kamu bisa menghapus tag di WordPress tanpa perlu khawatir pada artikel yang sudah di terbitkan. Berbeda dengan kategori, ini bisa mempengaruhi permalink postingan yang terkait.

Tag bisa kamu tambahkan sebanyak mungkin jika memang itu relevan dengan artikel yang akan kamu terbitkan. 1 tag sudah cukup, lebih dari 3 sampai 5 tag pun tidak masalah. Berbeda dengan kategori yang menurut saya lebih baik 1 kategori pada setiap artikel, misalnya ingin lebih maksimal 2 kategori saja.

Untuk bisa menambah tag di WordPress dan merubah tag di WordPress pada postingan kamu bisa merubahnya dengan menyunting postingan yang ingin dirubah, ditambah, atau di kurangi penggunaan tag nya. Lalu bagaimana untuk menghapus tag di WordPress yang sudah terlanjur dibuat?.

Sebagai contoh awalnya kamu akan membuat tag baru dengan nama ‘iOS’, namun yang kamu tulis tanpa huruf besar dan jadinya ‘ios’. Bagi sebagian orang ini terlihat tidak bagus, karena penulisan iOS yang benar ialah ‘iOS‘ bukan ‘ios‘ atau ‘IOS‘.

Permasalahannya akan datang setelah kamu menulis iOS dengan benar dan kamu tekan enter, maka tag yang akan tertulis menyesuaikan tag yang awal yaitu ‘ios‘ dengan huruf kecil semua. Jika kamu ulang terus-menerus tetap saja tidak akan berubah, karena tag tersebut sudah dibuat.

Disini lah proses penghapusan tag perlu dilakukan. Cara menghapus tag di WordPress sangat mudah sekali, kamu bisa menghapusnya tanpa khawatir karena ini tidak terlalu mempengaruhi SEO. Seperti halnya hashtag atau tagar di YouTube, tag juga penting bagi semua artikel pada blog atau situs yang kamu kelola.

Untuk tau cara penghapusan tag di WordPress kamu bisa baca artikel ini sampai selesai. Sedangkan jika kamu tidak tau cara merubah tag di WordPress dan menambah tag baru, kamu bisa melakukannya pada saat ingin menerbitkan artikel.

Cara Menghapus Tag di WordPress Yang Salah Ketik

Langkah ke-1: Buka Dasbor WordPress kamu, pilih menu Pos dan pilih Tag

Pilih Menu Tag Untuk Menghapus Tag di WordPress

Langkah ke-2: Cari tag yang ingin dihapus. Jika sudah kamu temukan klik saja Hapus pada bagian bawah tag tersebut

Pilih Hapus Untuk Menghapus Tag

Langkah ke-3: Jika muncul peringatan, klik Oke

Tag WordPress di Hapus

Langkah ke-4: Jika proses penghapusan berhasil, tag akan langsung berwarna merah dan akan langsung menghilang

Tag Berhasil di Hapus

Sangat mudah bukan untuk menghapus tag di WordPress. Jika sudah terhapus kamu hanya perlu menginput ulang tag pada saat ingin menerbitkan artikel dengan tulisan yang benar. Jika iOS ya iOS, jika iMac ya iMac, atau jika AndroidOne ya AndroidOne.

Fungsi tag sendiri menurut saya sangat penting untuk membuat kategori artikel dengan lebih banyak pengelompokan. Selain itu bisa membuat pengunjung pada situs kamu lebih mudah untuk mencari artikel terkait dengan adanya tag di setiap artikel yang di terbitkan.